Hasil Jajak Terakhir

Obama Memimpin diatas 50 Persen

VIVAnews - Langkah kandidat presiden Partai Demokrat Barack Obama semakin dekat ke Gedung Putih. Setidaknya itu yang terlihat dalam hasil jajak pendapat menjelang pemilu yang dilakukan oleh Pew Research Centre, dan dirilis di situs Politico Minggu 2 November 2008.

Catherine Wilson Tuntut Nafkah Rp100 Juta Per Bulan, Idham Masse Ungkap Hal Mengejutkan

Obama memimpin perolehan suara 52 persen atas rivalnya kandidat dari Partai Republik John McCain yang hanya mengumpulkan 46 persen. Menurut hasil riset Pew, McCain diperkirakan akan memperoleh kemenangan tipis atas para pemilih yang belum menentukan pilihan.

Jajak pendapat terakhir menjelang pemilu yang dilakukan Pew tahun 2004, termasuk prediksi mengenai suara para pemilih yang belum menentukan pilihan, terbukti benar dengan kemenangan George W.Bush yang mengalahkan John Kerry 51 persen berbanding 48 persen.

3.37 Mln Hectares Palm Plantation Inside Forest Area, KLHK Identifies

Ketika para pemilih yang belum memutuskan tidak diikutkan, Obama memimpin dalam jajak pendapat tersebut  49 banding 42 persen.

Jajak pendapat Gallup dalam tiga hari terakhir secara rata-rata juga menunjukkan Obama tinggal selangkah lagi ke Gedung Putih. Untuk mayoritas tipis dalam pemilihan yang terpopuler.

AC Milan Jangan Gegabah Ganti Pioli dengan Conte

Jurang antara McCain dan Obama semakin melebar dengan 52-43 untuk kemenangan Obama untuk model pemilih yang lebih beragam. Sedangkan untuk model pemilih yang lebih tradisional, dengan mempertimbangkan perilaku memilih di pemilu-pemilu sebelumnya, menunjukkan perbandingan 51-43.

Gallup belum mengeluarkan hasil terakhir jajak pendapat sebelum pemilu.

Hasil jajak pendapat terakhir Pew tahun ini diikuti oleh peserta pemilih 2.587 orang yang diwawancara melalui telepon rumah dan telepon seluler dan dilakukan Rabu hingga Sabtu pekan lalu, dengan tingkat marjin kesalahan kurang lebih 2,5 persentase poin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya