Rapimnas Golkar

Mattalatta: Silakan Bicara Calon Presiden

VIVAnews - Rapat Pimpinan Nasional Partai Golkar hanya mengagendakan strategi pemenangan Pemilu. Namun Ketua Steering Committee Rapimnas, Andi Mattalatta, menyilakan peserta untuk bicara calon presiden.

"Agenda pemilihan presiden itu tidak diagendakan. Tetapi jika peserta mau, silakan saja," ungkap Mattalatta di Graha Pengayoman, Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta, Jumat, 17 Oktober 2008.

Namun, Mattalatta yang juga Menteri Hukum dan HAM itu mengingatkan, bahwa ada juga desakan calon presiden Golkar dibahas habis Pemilu 2009 saja. Tujuannya, agar Golkar mengetahui peta kekuatan politik.

Mattalatta ditemui usai melantik Sekretaris Direktorat Jenderal Keimigrasian Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia, Sam El Tobing, sebagai Inspektur Jenderal Departemen Hukum dan HAM. Inspektur Jenderal sebelumnya, Marvel Simangunsong kemudian menjadi staf ahli Menteri bidang perekonomian dan hubungan luar negeri.

MK Juga Surati KPU dan Bawaslu, Bakal Bacakan Dua Putusan
Ketua Umum DPP PSI, Kaesang Pangarep.

Kaesang: Walaupun PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Enggak Masalah

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep mengaku tak ambil pusing meski partainya gagal melenggang ke Senayan.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024