Toshiba Produksi 1,5 Juta Unit LCD

VIVAnews - Tepat pada peringatan ke 15 tahun investasi di Indonesia, Toshiba telah berhasil memproduksi sebanyak 1,5 juta unit televisi LCD.

Menteri Perindustrian MS Hidayat menjelaskan, selain memenuhi pasar elektronika di dalam negeri, PT Toshiba Consumer Products Indonesia juga melayani pasar ekspor ke China, Korea, negara Oceania, dan Timur Tengah.

"Hingga saat ini, Toshiba telah menginvestasikan sebanyak US$ 156,6 juta dan menyerap pekerja sebanyak 750 orang," kata Hidayat saat peluncuran produk televisi LCD ke 1,5 juta di Cikarang Bekasi, Jawa Barat, Senin, 1 Fabruari 2010.

Untuk itu, Hidayat meminta manajemen Toshiba untuk terus menjaga keharmonisa dengan semua karyawan.

Perusahaan asal Jepang ini sempat memiliki masalah ketenagakerjaan dengan serikat pekerjanya. Namun, saat ini, masalah tersebut telah selesai dan bisa melanjutkan rencana ekspansi pabriknya.

Hidayat menjelaskan, hingga saat ini jumlah industri elektronika dan komponen mencapai 235 perusahaan.

"Pada periode 2010-2014 diharapkan pertumbuhannya akan mencapai 10 persen per tahun dan menyerap sebanyak 150 ribu orang tenaga kerja," ujarnya.

Presiden Direktur Toshiba Digital Network Company Masaaki Oosumi mengakui, Toshiba akan meningkatkan penjualan di negara berkembang, termasuk Indonesia.

"Oleh karenanya, Toshiba di Indonesia akan memperluas produksi," kata Oosumi.

Sebagai salah satu perusahaan Jepang yang telah lama bercokol di Indonesia, Duta Besar Jepang untuk Indonesia Kojiri Shiojiri mengharapkan Toshiba menjadi perusahaan teladan. Tidak hanya menghasilkan barang dengan baik, tapi juga meningkatkan produktivitas dan memberikan kontribusi pada kemakmuran Indonesia.

"Indonesia itu negara penting buat Jepang. Oleh karena itu saya akan tutup sambutan dengan puisi," katanya. Berikut petikan puisinya;

Mendidik pekerja kualitas utama
Memberi manfaat lebih baik
Membantu masyarakat maju dan mandiri
Indonesia dan Jepang sahabat dekat
Indonesia negara luar biasa dan utama
Memberi dan menjadikan lebih baik
Untuk masa depan bagi negeri Indonesia.

Arus Mobil saat Mudik 2024 Meningkat, Astra Infra Siapkan Hal Ini
Kegiatan kelompok usaha PT Bumi Resources Tbk.

BUMI Resources Cetak Laba Bersih US$117,4 Juta di Tahun 2023

PT Bumi Resources Tbk (BUMI) mencatatkan pendapatan secara konsolidasian mencapai US$6,57 miliar di sepanjang tahun 2023. Tercatat, bahwa pendapatan BUMI berdasarkan PSAK

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024