Boediono Jelaskan Rencana RI Ke Pengusaha AS

VIVAnews - Pemerintah Indonesia mengatakan akan memprioritaskan pembangunan infrastruktur dalam program lima tahun ke depan. Sejumlah delegasi pengusaha Amerika Serikat yang tergabung dalam US - ASEAN Bussiness Council pun menyatakan siap membantu dalam pembangunan infrastruktur.

Hal ini diungkapkan delegasi pengusaha Amerika tersebut saat menemui Wakil Presiden Boediono, Selasa, 26 Januari 2010. Mereka juga ingin mengetahui arah pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono - Boediono yang baru terpilih.

Juru Bicara Wapres Yopie Hidayat mengatakan Boediono kemudian menjelaskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Indonesia. "Dalam RPJMN ada empat tema besar yang dijelaskan Pak Boediono," kata Yopie usai pertemuan.

Pertama, adalah pembangunan infrastruktur seperti pembangunan jalan, jembatan, pelabuhan, dan jalur kereta api. Ini terkait upaya untuk meningkatkan konektivitas Indonesia. "Pasar domestik potensinya besar dan akan meningkat kalo konektivitas antar pulau baik," ucap Yopie.

Kedua, menyangkut infrastruktur lunak, yaitu pelayanan pemerintah kepada dunia usaha dan masyarakat. "Seperti pelayanan pemerintah terhadap peraturan, sinkronisasi peraturan, penciptaan iklim bisnis yang menunjang investasi," jelas mantan Pemimpin Redaksi Kontan ini.

Ketiga, tentang perekatan sosial untuk untuk pembangunan masyarakat tidak mampu. Boediono menjelaskan tentang tiga jalur yang dipakai. "Program berbasis keluarga seperti BLT (Bantuan Langsung Tunai, program berbasis komunitas seperti PNPM (Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat), dan yang berbasis usaha kecil seperti kredit usaha rakyat," jelas Yopie.

Keempat, Boediono menjelaskan tentang tema besar menyangkut kualitas sumber daya manusia. Ini bermanfaat untuk memenangkan kompetisi global. Program-programnya berkaitan tentang peningkatan intelektualitas.

Ganjar soal Prabowo Bakal Rangkul Lawan Politik: Saya Lebih Baik di Luar Pemerintahan 
Ari Sigit, cucu mantan Presiden Suharto

Top Trending: 4 Perempuan Pernah Jadi Istri Ari Sigit, Jayabaya Ramal Kemunculan Gempa Besar

Artikel sederet nama perempuan yang pernah menjadi istri cucu Soeharto, Ari Sigit menjadi yang terpopuler di kanal Trending VIVA.co.id sepanjang Rabu, 24 April 2024

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024